AlexaNews

ASN Goes to School di SMAN 1 Rawamerta, Siswa Didorong Siapkan Karier

Karawang, AlexaNews.ID – Dalam rangka membangun semangat dan motivasi generasi muda, SMAN 1 Rawamerta Kabupaten Karawang menggelar kegiatan inspiratif bertajuk ASN Goes to School, Selasa (22/04/25). Acara ini menjadi ajang pembinaan khusus bagi siswa kelas XI untuk merancang masa depan sejak dini.

Kegiatan ini digagas langsung oleh Camat Rawamerta, Angga Satria Atmaja, S.I.P., yang juga tampil sebagai narasumber utama. Kehadirannya disambut antusias oleh para siswa, guru, dan jajaran sekolah.

“Kami ingin siswa kelas XI lebih siap saat naik ke kelas XII nanti. Mereka harus mulai menentukan pilihan, apakah ingin kuliah, bekerja, atau menjadi wirausaha,” ujar Kepala SMAN 1 Rawamerta, Dr. Epul Saepul, S.Pd., M.Pd.

Dalam acara ini, tiga narasumber muda yang inspiratif dihadirkan untuk berbagi pengalaman dan motivasi. Camat Angga, yang baru berusia 35 tahun, mengisahkan perjalanan kariernya hingga menjadi pejabat publik. Ia menekankan pentingnya perencanaan hidup dan semangat pantang menyerah.

Narasumber kedua adalah H. Jaenudin, seorang pengusaha sukses asal Rawamerta yang membangun bisnis material bangunan dengan omset besar dan memiliki sembilan toko. Ia memberikan pesan kuat kepada siswa bahwa kesuksesan bisa diraih siapa saja yang berani bekerja keras dan konsisten.

Sementara itu, narasumber ketiga, Chandra, hadir sebagai contoh pemuda profesional yang kini berkarier sebagai konsultan industri. Ia mengajak siswa untuk jeli melihat peluang dan siap bersaing di dunia kerja yang dinamis.

“Kami ingin kegiatan ini tidak berhenti di seremoni saja, tapi bisa benar-benar menggugah dan mengarahkan siswa dalam menentukan jalan hidup mereka,” tambah Dr. Epul.

Ia berharap, lulusan SMAN 1 Rawamerta di masa depan bisa mengikuti jejak para narasumber—muda, sukses, dan mampu memberi kontribusi positif bagi masyarakat. [Yopie Iskandar]

Leave a Comment

Your email address will not be published. Required fields are marked *

error: Content is protected !!