AlexaNews

Bek Andalan Timnas U-17 Fabio Azka Irawan Minta Restu ke Masyarakat Tubaba Jelang Piala Dunia

Tubaba, AlexaNews.ID – Bek andalan Timnas Indonesia U-17, Fabio Azka Irawan, meminta restu dari masyarakat Kabupaten Tulang Bawang Barat (Tubaba), Lampung, menjelang keikutsertaannya di ajang Piala Dunia U-17 2025 yang akan digelar di Qatar pada November mendatang.

Fabio Azka, pemuda kelahiran 29 Februari 2008 di Tiyuh Marga Jaya, Kecamatan Gunung Agung, merupakan putra semata wayang dari pasangan Endang Irawan dan Suharti. Saat ini, keluarga Fabio telah menetap di kawasan Pancoran, Jakarta Selatan.

Dikenal dengan kemampuan lemparan ke dalam ala roket yang kerap merepotkan lini pertahanan lawan, Fabio menjadi salah satu pemain bertalenta yang memperkuat Timnas Indonesia U-17. Ia juga sempat memperkuat Persija Jakarta U-16 dalam ajang Elite Pro Academy Liga 1 2023-2024.

Kariernya di tim nasional dimulai sejak memperkuat Timnas U-16 di ajang AFF 2024 di Solo dan sukses meraih peringkat ketiga. Fabio kemudian masuk dalam skuad resmi AFC U-17 2025 dan membawa timnas lolos hingga babak delapan besar.

Usai memenuhi undangan Gubernur Lampung, Fabio menyempatkan diri pulang kampung ke Tubaba. Di sana, ia bertemu langsung dengan Bupati Novriwan Jaya dan meminta restu kepada kakek serta masyarakat setempat untuk mengharumkan nama Indonesia di Piala Dunia U-17 nanti.

“Kami sebagai masyarakat Kabupaten Tubaba sangat bangga atas prestasi kalian di kancah nasional dan internasional. Kalian adalah teladan bagi generasi muda. Jangan pernah puas dengan pencapaian saat ini. Teruslah berlatih, tingkatkan kemampuan, dan berjuang untuk meraih prestasi yang lebih tinggi lagi,” ujar Bupati Novriwan Jaya.

Ia juga menyatakan bahwa Pemkab Tubaba siap mendukung penuh Fabio serta dunia olahraga di wilayahnya.

“Semoga Fabio dan Timnas U-17 terus mengharumkan nama Indonesia dan daerah kita. Ayo maju terus Timnas! Semoga bisa menjuarai Piala Dunia U-17 di Qatar bulan November nanti,” pungkasnya. (Angga)

Leave a Comment

Your email address will not be published. Required fields are marked *

error: Content is protected !!