AlexaNews

Desa Sriamur Bentuk Koperasi Merah Putih, Wujudkan Kemandirian Ekonomi Desa

Bekasi, AlexaNews.ID – Pemerintah Desa Sriamur, Kecamatan Tambun Utara, Kabupaten Bekasi, menggelar Musyawarah Desa Khusus (Musdesus) untuk sosialisasi dan pembentukan pengurus Koperasi Merah Putih pada Senin, 5 Mei 2025. Kegiatan ini digelar di Aula Kantor Desa Sriamur dan dihadiri berbagai elemen masyarakat, termasuk TNI, Polri, dan tokoh masyarakat setempat.

Hadir dalam kegiatan tersebut Kapolsek Tambun Selatan Kompol Wuryanti, S.H., M.H. dan Wakapolsek AKP Bibilim, S.H., sebagai bentuk dukungan kepolisian terhadap program pemberdayaan ekonomi masyarakat desa. Kepala Desa Sriamur, H. Masdi, S.Pd., menyampaikan bahwa koperasi ini diharapkan menjadi sarana untuk menggerakkan ekonomi lokal secara mandiri dan berkelanjutan.

“Koperasi Merah Putih akan menjadi wadah partisipatif warga dalam memperkuat sektor UMKM serta meningkatkan kesejahteraan masyarakat desa,” ujar H. Masdi dalam sambutannya.

Acara tersebut diikuti sekitar 40 peserta yang terdiri dari perangkat desa, BPD, ketua RW, tokoh masyarakat, serta pendamping desa. Kehadiran Bhabinkamtibmas dan Babinsa juga turut memperkuat sinergi lintas sektor demi menciptakan suasana aman dan kondusif.

Musdesus ini menjadi langkah awal pembentukan struktur kepengurusan Koperasi Merah Putih Desa Sriamur. Pemerintah desa berharap koperasi ini mampu memberikan dampak nyata terhadap pertumbuhan ekonomi masyarakat, terutama dalam memperkuat potensi lokal dan pengembangan usaha kecil.

Kegiatan berlangsung tertib dan penuh semangat kolaboratif antara pemerintah dan masyarakat, mencerminkan komitmen bersama dalam membangun desa yang mandiri, produktif, dan berdaya saing. [Wnd]

Leave a Comment

Your email address will not be published. Required fields are marked *

error: Content is protected !!