AlexaNews

Dua Begal Motor di Cikampek Dibekuk, Sudah 11 Kali Beraksi!

Karawang, AlexaNews.ID – Tim Sat Reskrim Polres Karawang berhasil menangkap dua pelaku spesialis pencurian sepeda motor (curanmor) di wilayah Dusun Surkalim RT 03 RW 03, Desa Tegalwaru, Kecamatan Cilamaya Wetan, Kabupaten Karawang. Kedua pelaku ditangkap pada Minggu (25/1/2024) sekitar pukul 11.00 WIB setelah dilakukan penyelidikan intensif oleh pihak kepolisian.

Kapolres Karawang AKBP Edwar Zulkarnain, melalui Kasi Humas Ipda Solikhin, mengungkapkan bahwa penangkapan ini merupakan hasil pengembangan dari salah satu tersangka yang akhirnya mengarah pada pelaku lainnya.

“Kedua pelaku berinisial AM (30), warga Subang, dan T alias Mas Jawa (41). Dari hasil interogasi, mereka mengakui telah melakukan aksi curanmor sebanyak 11 kali di wilayah hukum Polres Karawang,” ujar Ipda Solikhin dalam keterangannya.

Polisi mengungkap bahwa kedua pelaku telah beraksi di berbagai titik rawan di Karawang, termasuk:

  1. Plaza Cikampek
  2. Pasar Cikampek
  3. Stasiun Cikampek
  4. Kolong Jembatan Cikampek
  5. Desa Wancimekar
  6. Desa Mekarsari
  7. Jatiragas
  8. Gempol
  9. Susukan
  10. Desa Mekarasari
  11. Jungklang, Desa Jayamukti, Kecamatan Banyusari

Dalam penangkapan tersebut, polisi juga menyita beberapa barang bukti yang digunakan pelaku dalam aksinya, di antaranya:

  • Satu kunci astag
  • Satu mata kunci T
  • Satu kaos merah
  • Satu topi
  • Satu unit Honda Beat Street warna hitam tanpa nomor polisi
  • Rekaman CCTV

Saat ini, kedua pelaku telah diamankan di Mapolres Karawang untuk proses hukum lebih lanjut.

“Dengan penangkapan ini, kami berharap dapat menekan angka kejahatan curanmor di Karawang. Kami mengimbau masyarakat untuk lebih berhati-hati dan memastikan kendaraan diparkir di tempat yang aman,” tegas Ipda Solikhin.

Kapolres Karawang juga mengajak masyarakat untuk segera melapor ke Polsek terdekat jika menemukan aktivitas mencurigakan terkait tindak kriminal di lingkungan sekitar.

“Jangan ragu untuk melapor, bersama kita ciptakan Karawang yang lebih aman!” pungkasnya. (Karina)

Leave a Comment

Your email address will not be published. Required fields are marked *

error: Content is protected !!