AlexaNews

Kapolres Metro Bekasi Kerahkan Ratusan Personel untuk Pengamanan Pendaftaran Paslon Bupati dan Wakil Bupati

BEKASI, AlexaNews.ID – Kapolres Metro Bekasi Kombes Pol Twedi Aditya Bennyahdi, S.Sos, S.I.K, M.H., bersama Wakapolres Metro Bekasi AKBP Saufi Salamun, S.I.K., memimpin langsung pengamanan pendaftaran pasangan calon (paslon) Bupati dan Wakil Bupati di Kantor KPU Kabupaten Bekasi, Kedung Waringin, pada Rabu (28/08/2024).

Selama masa pendaftaran bakal calon Bupati dan Wakil Bupati Kabupaten Bekasi, Polres Metro Bekasi memaksimalkan pengamanan, mengingat ribuan pendukung dari partai pengusung memadati area Kantor KPU. Kapolres Metro Bekasi, Kombes Pol Twedi Aditya Bennyahdi, menyampaikan bahwa situasi pendaftaran tetap dalam kondisi aman dan terkendali berkat pengamanan yang terkoordinasi dengan baik.

“Hari ini, terpantau ratusan pendukung paslon Bupati dan Wakil Bupati sudah mulai meramaikan Kantor KPU Kabupaten Bekasi. Dengan pengamanan yang sudah sesuai dengan tactical wall game (TWG), kami pastikan situasi pada masa pendaftaran tetap aman dan kondusif,” ujar Twedi.

Sebagai bagian dari Operasi Mantap Praja Jaya 2024, Polres Metro Bekasi menurunkan ratusan personel khusus yang disebar di berbagai titik strategis di sekitar Kantor KPU.

Langkah ini merupakan bentuk kesiapsiagaan pihak kepolisian dalam mengawal proses demokrasi agar pendaftaran pasangan calon Bupati dan Wakil Bupati Bekasi dapat berjalan dengan aman dan lancar tanpa hambatan.

“Personel yang telah ditugaskan menempati ploting yang sudah ditentukan,” pungkas Twedi. (Wnd)

Leave a Comment

Your email address will not be published. Required fields are marked *

error: Content is protected !!