AlexaNews

Polisi dan Damkar Berhasil Padamkan Kebakaran di SMAN 1 Sukakarya Tanpa Korban Jiwa

Bekasi, AlexaNews.ID – Polisi dari Polsek Sukatani Polres Metro Bekasi bergerak cepat mendatangi lokasi kebakaran di SMAN 1 Sukakarya, Kampung Muara, RT 02 RW 01, Desa Sukamakmur, Kecamatan Sukakarya, Kabupaten Bekasi. Kebakaran terjadi pada Selasa malam, 15 Oktober 2024, sekitar pukul 20.50 WIB.

Kapolsek Sukatani, AKP Gianto, bersama Kanit Reskrim Ipda Yayan SH dan tujuh personel piket fungsi, segera turun ke lokasi untuk melakukan pendataan dan membantu memadamkan api. Mereka bekerja sama dengan unit pemadam kebakaran, Unit PLN, dan warga sekitar untuk mengendalikan situasi.

“Setelah mendapat laporan dari warga yang melihat KWH listrik terbakar, anggota Polsek Sukatani langsung bergerak cepat ke lokasi kejadian untuk melakukan pendataan dan membantu memadamkan api agar tidak merembet ke bangunan lainnya. Alhamdulillah, api berhasil segera dipadamkan dan tidak ada korban jiwa,” ujar Ipda Yayan SH, Kanit Reskrim Polsek Sukatani.

Menurut Yayan, kebakaran diduga disebabkan oleh korsleting arus pendek pada KWH listrik yang terbakar. Percikan api kemudian memicu kebakaran yang sempat membesar sebelum berhasil dikendalikan.

“Syukurlah, tidak ada korban jiwa dalam insiden ini, dan tidak menimbulkan kerugian materiil yang signifikan. Api berhasil dipadamkan dalam waktu sekitar 5 menit, berkat kerja sama dari semua pihak yang terlibat,” tambah Yayan.

Kapolsek Sukatani, AKP Gianto, menghimbau masyarakat agar selalu berhati-hati dan waspada, terutama saat meninggalkan ruangan atau rumah. Ia mengingatkan untuk mencabut stop kontak perangkat elektronik yang tidak digunakan dan menghindari menumpuk colokan listrik dalam jumlah banyak. Selain itu, rutin melakukan pengecekan pada Miniature Circuit Breaker (MCB) juga bisa menjadi langkah pencegahan untuk menghindari korsleting listrik.

Dengan adanya respon cepat dari Polsek Sukatani dan berbagai pihak yang terlibat, kebakaran di SMAN 1 Sukakarya berhasil dikendalikan tanpa menyebabkan kerugian besar. Diharapkan, masyarakat semakin meningkatkan kewaspadaan dalam hal keamanan listrik untuk mencegah kejadian serupa di masa depan. (Wnd)

Leave a Comment

Your email address will not be published. Required fields are marked *

error: Content is protected !!