Karawang, AlexaNews.ID – Puluhan warga Desa Mulyasejati, Kecamatan Ciampel, Kabupaten Karawang, mendesak PT Pindodeli 4 untuk segera membeli rumah dan lahan pertanian mereka yang terdampak proyek perusahaan tersebut.
Desakan itu muncul karena hingga saat ini belum ada realisasi pembelian, meski sudah delapan kali dilakukan mediasi antara warga dengan pihak perusahaan.
Kepala Desa Mulyasejati, H. Jumadi, menyampaikan bahwa proyek PT Pindodeli 4 telah menimbulkan dampak serius bagi warganya. Beberapa rumah mengalami kerusakan akibat getaran dari aktivitas proyek, sementara lahan pertanian menjadi tidak produktif karena kekeringan dan kerusakan sistem irigasi.
“Warga menjadi takut menempati rumahnya karena getaran cukup keras dari proyek tersebut. Selain itu, lahan pertanian tidak bisa lagi digarap karena rusak dan kering. Maka dari itu, warga mendesak agar perusahaan segera membeli rumah dan lahan mereka,” ujar Jumadi kepada awak media, Kamis (30/4/2025).
Ia menambahkan, warga sudah cukup bersabar menunggu itikad baik dari perusahaan, namun hingga kini belum ada tindakan nyata. Hal ini membuat warga semakin geram dan merasa diabaikan.
Hingga berita ini diterbitkan, pihak PT Pindodeli 4 belum memberikan keterangan resmi terkait tuntutan warga Desa Mulyasejati. [Karina]