AlexaNews

Workshop, Sosialisasi, dan Implementasi LKPD berbasis RADEC oleh Program Studi Pendidikan Dasar UPI di Garut

GARUT, AlexaNews.ID — Sebuah inisiatif kegiatan akademik inovatif dari Program Studi Pendidikan Dasar Universitas Pendidikan Indonesia (UPI) menyelenggarakan workshop, sosialisasi, dan implementasi bertajuk “Penyusunan Lembar Kerja Peserta Didik (LKPD) berbasis Read, Answer, Discuss, Explain, Create (RADEC).”

Kegiatan ini merupakan implementasi dari Memorandum of Understanding (MoU) yang telah ditandatangani antara tiga institusi yaitu Universitas Pendidikan Indonesia (UPI), Institut Pendidikan Indonesia (IPI), dan Universitas Garut (Uniga).

Kegiatan diawali dari tanggal 12 Agustus 2023 dengan mengadakan sesi sosialisasi secara daring yang mengupas model RADEC.

Dalam sesi ini, model pembelajaran RADEC diperkenalkan oleh penemu dari model tersebut yakni Prof. Dr. päd. Wahyu Sopandi, M.A. dan diikuti 126 peserta terdiri dari mahasiswa, guru, dan dosen dari Kabupaten Garut.

Sesi sosialisasi daring tersebut dilanjutkan dengan acara workshop penyusunan Lembar Kerja Peserta Didik (LKPD) berbasis model pembelajaran RADEC yang dilaksanakan secara luring di Uniga pada tanggal 19 Agustus 2023.

Pada sesi ini, hanya melibatkan 50 orang guru penggerak saja dan tidak melibatkan peserta pada sesi daring sebelumnya.

LKPD berbasis RADEC hasil kegiatan ini kemudian direview dan diimplementasikan pada periode September dan Oktober. Hasilnya berupa kumpulan LKPD berbasis RADEC yang tervalidasi.

Selain itu, hasil dari kolaborasi UPI, IPI, dan Uniga ini juga munculnya ide-ide riset tugas akhir mahasiswa IPI dan UNIGA terkait dengan model pembelajaran RADEC. (Ega Nugraha)

Leave a Comment

Your email address will not be published. Required fields are marked *

error: Content is protected !!