Karawang, AlexaNews.ID – Musyawarah Wilayah (Muswil) II PRIMA DMI Jawa Barat resmi menetapkan Romadhoni sebagai Ketua Umum PW PRIMA DMI Jabar masa khidmat 2025-2029. Agenda tersebut berlangsung pada 13–14 September 2025 di Gedung Balai Kemakmuran Masjid (BKM) Provinsi Jawa Barat.
Kegiatan Muswil dibuka dengan keynote speaker oleh H. Ijang Faisal, Sekretaris Pusdai Jawa Barat. Mengusung tema “Optimalisasi Peran PRIMA DMI Sebagai Katalisator Kemakmuran Masjid dan Kesejahteraan Ummat Menuju Jawa Barat”, forum ini menghadirkan delegasi dari 11 Pimpinan Daerah (PD) se-Jawa Barat, di antaranya Karawang, Bandung, Sukabumi, Tasikmalaya, Ciamis, Cianjur, Banjar, Depok, Cirebon, dan Garut.
Dalam proses pemilihan, terdapat dua kandidat yang diusulkan yakni Romadhoni dan Ikmal Anshory. Setelah melalui musyawarah panjang dan alot, forum akhirnya mencapai mufakat dan menetapkan Romadhoni sebagai Ketua Dewan Formatur sekaligus Ketua Umum PW PRIMA DMI Jawa Barat untuk empat tahun ke depan.
Usai terpilih, Romadhoni memaparkan visi besarnya: “Menjadikan Remaja Masjid Jawa Barat sebagai generasi Qur’ani yang berintegritas, kreatif, berdaya saing, serta menjadikan masjid sebagai pusat peradaban, persatuan, dan solusi bagi umat di era digital.”
Sementara misi yang diusung mencakup penguatan spiritualitas dan identitas keislaman, pembinaan akhlak karimah bagi remaja masjid, serta menjadikan masjid sebagai pusat iman, ilmu, dan amal generasi muda.
Romadhoni menegaskan, tantangan remaja masjid saat ini berbeda dari generasi sebelumnya. Generasi Z dan Alpha yang tumbuh dengan gawai serta media sosial membutuhkan pendekatan baru. “Tantangan bukan hanya mengajak mereka ke masjid, tetapi bagaimana menjadikan masjid relevan dengan gaya hidup anak muda. Kita harus mampu menjawab keresahan mereka mulai dari krisis moral, pergaulan bebas, adiksi digital, narkoba, hingga radikalisme,” ujarnya. [King]








