Bekasi, AlexaNews.ID – Hujan deras yang terjadi sejak Senin malam menyebabkan air Sungai Cibeet meluap hingga membanjiri kawasan permukiman di Kampung Parunglesang, Desa Pasirranji, Kecamatan Cikarang Pusat, Selasa pagi (8/7/2025).
Menyikapi kondisi tersebut, personel Bhabinkamtibmas Aipda Ade Angga dari Polsek Cikarang Pusat bersama Babinsa Peltu Amin M. langsung turun ke lapangan untuk mengecek situasi terkini di wilayah yang terdampak.
Air dilaporkan merendam rumah-rumah warga dengan ketinggian mencapai sekitar 1 meter. Sebagian warga terpaksa mengungsi demi keselamatan, dan mulai memindahkan barang-barang mereka ke lokasi yang lebih aman.
Tercatat ada sekitar 150 kepala keluarga atau sekitar 320 warga yang terkena dampak banjir ini. Sebagai tempat evakuasi sementara, warga diarahkan ke Balai Sawala yang difungsikan sebagai pos pengungsian darurat.
Dalam upaya penanganan, Polsek Cikarang Pusat mengambil langkah cepat seperti mendata korban, berkoordinasi dengan pemerintah desa dan lembaga terkait, serta melakukan patroli rutin untuk memastikan keamanan lingkungan tetap terjaga, terutama di area pengungsian.
Situasi masih dipantau intensif oleh petugas di lapangan, mengingat curah hujan diperkirakan masih tinggi dalam beberapa hari ke depan. Kapolsek menyatakan kesiapannya untuk terus siaga mengantisipasi hal-hal yang tidak diinginkan dan menjaga keselamatan warga. [Wnd]