PURWAKARTA, AlexaNews.ID – Tim berjuluk Kota Pangkal Perjuangan, Persika 1951, hari ini Selasa 18 Nopember 2025, akan melakukan pertandingan kembali di babak delapan besar Piala Gubernur Jawa Barat di Stadion Purnawarman Kabupaten Purwakarta, menghadapi Persikotas Kota Tasikmalaya, pada pukul 15.00 Wib.

Sedangkan pada pukul 13.00 Wib, akan mempertemukan dua tim tangguh lainnya Persigar Kabupaten Garut VS Persikasi Kabupaten

Diketahui lanjutan Piala Gubernur Jawa Barat, dibagi dua grup. Grup X ditempati Persika 1951, Persikasi Kabupaten Bekasi, Persikotas Kota Tasikmalaya dan Persigar Kabupaten Garut.

Menarik di Grup X, hadirnya Persika 1951, yang akan mengawali pertandingan diperdeloan final akan menghadapi Persikotas Kota Tasikmalaya.

Tampil konsisten, tim yang dibesut mantan pemain Persib Bandung, Imral Usman dalam putaran pertama bermain prima dalam setiap pertandingan dan menjadi juara grup.

Selain itu, tim dari kota lumbung padi ini, Selain dukungan kuat dari Pemerintah Kabupaten Karawang, juga mempunyai fans klub yang selalu hadir memadati Stadion Purnawarman Kabupaten Purwakarta.

Demikian dikatakan pengamat sepakbola Purwakarta, Kartono juga pengurus sepakbola Persipo Putri.

Kartono merasa iri dengan para petinggi pemerintahan Kabupaten Karawang, yang selalu hadir di Stadion Purnawarman, bersama fans klub Persika 1951.

Hadirnya fans klub dan para pejabat tentunya menjadi formula bagi para pemain yang tampil di setiap pertandingan dan terbukti Persika 1951 Karawang, berhasil menjadi juara grup. ***

Komentar Ditutup! Anda tidak dapat mengirimkan komentar pada artikel ini.