AlexaNews

Bahaya, Tiang Rambu Lalu Lintas di Jalan Pantura Cikampek Nyaris Roboh

Karawang, AlexaNews.ID — Tiang rambu lalu lintas (tanda berbelok) di pembatas Jalan Raya Pantura, Desa Cikampek Selatan, Kecamatan Cikampek, Karawang, tampak menggangu pengguna jalan. Tiang itu tampak miring, nyaris roboh dan hanya disangga dengan potongan beton pembatas jalan.

Pantauan media ini, Selasa 30 Mei 2023, tiang itu tampak hampir menyentuh tanah. Tiang rambu lalu lintas itupun terlihat mengganggu pengguna jalan. Tapi ironisnya, keberadaan tiang rambu lalu lintas itu seolah mendapat pembiaran.

Yopi, Ketua RT 01 RW 09 Desa Cikampek Selatan, Kecamatan Cikampek, menerangkan bahwa tiang rambu lalu lintas tersebut dengan kondisi seperti itu sudah lama terjadi. Tiang rambu lalu lintas itu awalnya tertabrak oleh mobil, lalu tertabrak lagi oleh dump truk.

“Kejadian tiang itu ditabrak mobil sudah lama, saat mau lebaran kemarin. Mungkin mobil itu kagok saat mau berbelok karena belokannya jadi sempit. Soalnya ada beton pembatas jalan,” ujar Yopi.

Sementara itu, salah satu juru parkir di wilayah tersebut, berinisial A, menuturkan, sebelum Idul Fitri 2023, ada mobil pribadi dari arah Karawang menuju Cikampek Selatan lalu memutar arah di lokasi tersebut dan karena terhalangi beton pembatas jalan, mobil pribadi membentur pembatas jalan.

“Ketika memutar arah, mobil pribadi itu membentur pembatas jalan dan mengenai tiang rambu lalu lintas. Akibatnya tiang rambu lalu lintas menjadi miring. Kejadiannya sekitar jam 02.00 pagi,” bebernya.

Melihat hal itu, menurutnya, para juru parkir berinisiatif untuk memperbaiki tiang rambu lalu lintas itu dengan gotong-royong.

“Kami bareng-bareng, menegakkan kembali tiang dan menumpuk susuan batu untuk menyangga tiang,” ucapnya.

Tidak lama kemudian, lanjut dia, kembali ada kendaraan roda empat, yaitu drum truk, dari arah Karawang berputar arah di lokasi yang sama pada jam 19.30 WIB.

Drum truk menubruk road barrier beton alias beton pembatas jalan. Sehingga pembatas jalan retak dan tiang rambu lalu lintas nyaris roboh.

Dengan adanya kejadian tersebut dan juga dengan kondisi tiang rambu lalu lintas yang rawan roboh. Ia berharap tiang rambu lalu lintas itu segera diperbaiki.

“Saya khawatir, apabila tiang yang rusak itu tidak segera diperbaiki, dapat mengenai pengguna jalan. Apalagi banyak kendaraan roda dua maupun kendaraan roda empat yang sering memutar arah di lokasi itu,” pungkasnya. (Siska Purnama Dewi)

Leave a Comment

Your email address will not be published. Required fields are marked *

error: Content is protected !!