AlexaNews

Anggota Samapta Polres Karawang Patroli Malam Antisipasi Gangguan Keamanan

KARAWANG, AlexaNews.ID — Anggota Satuan Perlindungan Masyarakat (Samapta) Polres Karawang Polda Jawa Barat, Brigadir Anton dan Brigadir Rizky, melaksanakan patroli malam sebagai bagian dari Giat Patroli Perintis Presisi di wilayah hukum Kabupaten Karawang.

Kegiatan ini bertujuan untuk mengantisipasi potensi gangguan keamanan, tindak kejahatan jalanan, dan C3 (Curat, Curas, Curanmor).

Dalam pelaksanaan patroli tersebut, Anggota Samapta Polres Karawang Polda Jawa Barat menyisir sejumlah jalan raya penting seperti Jalan Raya Klari, Jalan Raya Kosambi, Jalan Raya Purwasari, dan Jalan Raya Dawuan Barat. Hal ini dilakukan dalam upaya menciptakan lingkungan yang aman, tertib, dan kondusif di wilayah tersebut.

Selama patroli, Anggota Samapta Polres Karawang Polda Jawa Barat juga berinteraksi dengan masyarakat setempat untuk memberikan himbauan terkait Kamtibmas (Keamanan dan Ketertiban Masyarakat).

Mereka mengingatkan pentingnya menjaga Kamtibmas di Kabupaten Karawang dan selalu berkoordinasi dengan pihak kepolisian jika terjadi gangguan keamanan. Masyarakat juga diminta untuk tidak melakukan tindakan main hakim sendiri.

Kasat Samapta Polres Karawang Polda Jawa Barat, Iptu Wahyu Kurniawan, S.H., menjelaskan bahwa kegiatan patroli malam ini bertujuan untuk meningkatkan keamanan, ketertiban, dan kondusifitas di wilayah hukum Polres Karawang.

Hal ini merupakan bagian dari upaya Polres Karawang Polda Jawa Barat dalam menciptakan lingkungan yang aman dan tertib bagi masyarakat Kabupaten Karawang.

Dikatakan juga bahwa pihak kepolisian saat ini sedang berupaya keras untuk menciptakan keamanan dan ketertiban di Kabupaten Karawang, dan kerjasama serta koordinasi dengan masyarakat sangat diharapkan dalam mencapai tujuan tersebut. (Ega Nugraha)

Leave a Comment

Your email address will not be published. Required fields are marked *

error: Content is protected !!