KARAWANG, AlexaNews.ID – Terkait dengan keterlambatan pencairan honor Kelompok Penyelenggara Pemungutan Suara (KPPS) di wilayah Tirtamulya dibenarkan banyak pihak.
Ketika dihubungi melalui aplikasi pesan WhatsApp, salah satu Ketua KPPS di Kecamatan Tirtamulya, Ujun Junaedi, mengungkapkan bahwa memang ada keterlambatan tersebut.
Ujun mengaku sangat merasa khawatir dengan keterlambatan tersebut. “Banyak anggota yang bertanya kapan honor akan dibayarkan,” katanya.
“Diberitahukan bahwa honor akan ditransfer melalui rekening ketua KPPS Desa,” tambahnya.
Ujun juga membandingkan dengan pengalaman pada Pemilu 2019, di mana honor dibagikan di awal pelaksanaan atau satu hari sebelumnya. “Mungkin ada perubahan sistem dalam pencairan honor KPPS kali ini,” ujarnya.
Meskipun demikian, Ujun menegaskan bahwa dalam mekanisme kerja KPPS, penerimaan honor sudah menjadi hal yang umum. Namun, ia mengeluhkan tentang proses yang terasa berlarut-larut.
“Dimana-mana jika pekerjaan sudah dilakukan, pembayaran seharusnya tidak menunggu proses yang terlalu lama,” katanya.
Sementara itu, sekretaris KPU Karawang, Fauji, saat dikonfirmasi terkait keterlambatan honor KPPS, mengungkapkan bahwa pihaknya akan segera mengadakan konferensi pers untuk memberikan klarifikasi lebih lanjut. (Bodong)