Denpasar, AlexaNews.ID – Pemkot Denpasar menerima kunjungan perwakilan empat ketua organisasi Provinsi Bali yang tergabung dalam panitia Gondang Naposo Nusantara se-Pulau Dewata. Pertemuan ini berlangsung dengan tujuan untuk memaparkan rencana pelaksanaan kegiatan seni dan budaya bertajuk Gondang Naposo Nusantara.
Made Toya, Asisten Daerah I Pemkot Bali yang mewakili Walikota Denpasar, menyatakan pihaknya menyambut baik rencana panitia Gondang Naposo Nusantara.
“Kami mendengarkan rencana akan diadakannya pagelaran seni dan budaya untuk menjaga kelestarian seni dan budaya leluhur tanah air,” ujarnya.
Menurut Made Toya, rencana untuk mengadakan pelatihan dan pentas kolaborasi musik dengan tarian Nusantara akan menjadi ajang pertemuan putra-putri suku Batak dan juga suku-suku lainnya.
“Kami sangat mengapresiasi rencana kegiatan ini dan akan mendukung program kerja yang akan diadakan di Bali, khususnya Denpasar,” tambahnya.
Di tempat yang sama, Martogi Sitohang, Ketua 2 Panitia Gondang Naposo Nusantara, menyatakan bahwa kegiatan ini akan menjadi contoh awal untuk selanjutnya dilaksanakan di seluruh Indonesia, dengan harapan dapat membawa budaya Bali dan budaya lainnya ke berbagai provinsi di Indonesia.
Sementara itu, Suryani Harianja, Ketua Umum Panitia Gondang Naposo Nusantara, menyebutkan bahwa rencana ini sudah dipikirkan sejak lima tahun lalu, namun baru sekarang bisa direalisasikan dengan keterlibatan empat ketua organisasi Provinsi Bali.
Acara tersebut juga dihadiri oleh Ketua Media Independen Online (MIO) Provinsi Bali, Bramono Sitanggang; Komite Masyarakat Danau Toba (KMDT), Suryani Harianja; Pemuda Batak Bersatu (PBB) Bali, Robert Manurung; dan Yayasan Tona Bali, Martogi Sitohang.
Dengan dukungan penuh dari Pemkot Denpasar, diharapkan kegiatan Gondang Naposo Nusantara ini dapat menjadi wadah yang efektif dalam melestarikan dan memperkenalkan seni dan budaya Nusantara di Bali dan seluruh Indonesia. (King)