AlexaNews

Tim Itdam III/Siliwangi Laksanakan Audit Kinerja Citarum Harum di Sektor 17 Karawang

Karawang, AlexaNews.ID – Tim Inspektorat Kodam (Itdam) III/Siliwangi melaksanakan audit kinerja terhadap Satgas Citarum Harum Sektor 17. Kegiatan ini berlangsung di Posko Sektor 17 yang berlokasi di Jln. Menati 1, Desa Sirnabaya, Kecamatan Telukjambe Timur, Kabupaten Karawang, pada Rabu (05/02/25).

Tim audit yang dipimpin oleh Letkol Arh Edi Maryono dan Letkol Czi Indra Gunawan, S.T., M.M. ini bertujuan untuk mengevaluasi progres program Citarum Harum, memastikan efektivitas pelaksanaan tugas di lapangan, serta mengoptimalkan pengelolaan sumber daya yang ada.

Komandan Sektor 17, Kolonel Arm Imam Hariyadi A.S., menjelaskan bahwa audit ini mencakup beberapa aspek penting, di antaranya:

  1. Pengecekan personel TNI di Posko Sektor 17.
  2. Pengecekan personel masyarakat di Subsektor 2, Desa Wadas, Kecamatan Telukjambe Timur.
  3. Pengecekan progres pembersihan eceng gondok di BTB 18, Desa Wadas.

“Pengawasan dan pemeriksaan ini adalah bagian dari evaluasi menyeluruh terhadap pengelolaan sumber daya, baik dari segi personel maupun progres pekerjaan di lapangan,” ungkap Kolonel Imam Hariyadi.

Lebih lanjut, ia menjelaskan bahwa Tim Itdam III/Siliwangi melakukan pengecekan akurasi data berbasis fisik dan digital. Evaluasi ini bertujuan untuk memastikan keselarasan antara laporan administrasi dan realisasi di lapangan.

“Pemeriksaan ini bukan hanya untuk menilai kinerja, tetapi juga sebagai langkah pembinaan agar program Citarum Harum semakin optimal dalam mencapai target yang telah ditetapkan,” tambahnya.

Kolonel Imam Hariyadi berharap bahwa pengawasan dari Tim Itdam III/Siliwangi dapat menjadi pemacu bagi Satgas Citarum Harum Sektor 17 dalam meningkatkan kinerja dan efektivitas program.

“Dengan adanya kontrol dan evaluasi ini, kami semakin termotivasi untuk merencanakan dan melaksanakan progres kerja yang lebih baik demi keberhasilan program Citarum Harum,” pungkasnya.

Audit ini menjadi bagian dari upaya berkelanjutan dalam menjaga kualitas lingkungan Sungai Citarum, sekaligus memastikan bahwa program revitalisasi sungai terbesar di Jawa Barat ini berjalan sesuai target. (Sadewa)

Leave a Comment

Your email address will not be published. Required fields are marked *

error: Content is protected !!